Jumat, 22 Maret 2013

World Water Day


      Setiap tanggal 22 maret di peringati sebagai “ Hari Air sedunia “ atau “ World Water Day “. Tujuan dari peringatan Hari Air ini adalah menyadarkan semua masyarakat akan pentingnya air bersih.

    
Mungkin pada saat ini kita masih bisa menikmati air bersih, masih bisa menggunakan air secara berlebihan, dan masih sering melakukan pemborosan terhadap air. Tetapi bagaimana 20 atau 40 tahun nanti, apakah kita masih bisa menikmati air bersih itu?? Atau akan terjadi kekeringan  dimana-mana?? Dan bagaimana nasib anak cucu kita kelak bila tidak ada lagi ketersediaan air bersih.



      Saat ini saja beberapa wilayah di Indonesia sudah merasakan kesulitan mendapatkan air bersih. Terutama di kota-kota besar, ketersedian air bersih sudah sangat berkurang. Faktor yang menyebabkan air tercemar tidak lain adalah ulah manusia sendiri. Mulai dari membuang sampah rumah tangga ke sungai, limbah perindustrian, dan masih banyak lagi.

      Sudah saatnya kita berpikir dan bergerak untuk lingkungan kita yang lebih baik. Melakukan upaya-upaya penyelamatan lingkungan, salah satunya mengatasi krisis air bersih. Banyak upaya-upaya yang bisa dilakukan untuk mengatasi krisis air bersih seperti : Hemat air, menanam pohon, pelestarian hutan, memperbaiki daerah aliran sungai, dan masih banyak lagi.

     Mari kita mulai dari sekarang, dari diri kita sendiri. Mulai dari yang terkecil yang bisa kita lakukan untuk alam ini, HEMAT AIR untuk kita, anak cucu kita, dan alam yang lestari .


0 komentar:

Posting Komentar